Logo MTQ Nasional XXIV 2012 Ambon - Maluku |
Ambon - Sesuai agenda pelaksanaan MTQ Nasional ke XXIV di kota Ambon direncanakan besok, Kamis (7/6) akan dilakukan pawai ta'ruf. Pawai ta'ruf ini direncanakan akan dilepas oleh Ketua LPTQ Maluku, Ir. Rahman Soumena sekitar pukul 14.00 Wit di depan asrama Brimob, Tantui.
Selanjutnya iring-iringan peserta pawai dari 33 propinsi ini akan melewati jalur jalan Jenderal Sudirman, Jalan Rijali berbelok ke Jalan Tulukabessy, Mardika, melewati depan kantor Pelni dan finish di Lapangan Merdeka.
Menteri Agama Suryadharma Ali, dipastikan ikut menyaksikan pawai ta'ruf ini dari panggung utama yang dipasang di seputaran gong perdamaian Ambon.
Masyarakat diminta ikut berpartisipasi dengan turut menyaksikan iring-iringan pawai ini pada sepanjang jalan yang dilewati.
Untuk diketahui, seluruh jalan yang dilewati iring-iringan pawai tersebut akan ditutup untuk seluruh kenderaan umum sehingga masyarakat dihimbau untuk membatasi aktifitasnya di luar rumah. Penutupan ruas-ruas jalan utama di kota Ambon akan dilakukan selama 2 hari yaitu pada tanggal 7 Juni - 8 Juni.
Untuk diketahui, seluruh jalan yang dilewati iring-iringan pawai tersebut akan ditutup untuk seluruh kenderaan umum sehingga masyarakat dihimbau untuk membatasi aktifitasnya di luar rumah. Penutupan ruas-ruas jalan utama di kota Ambon akan dilakukan selama 2 hari yaitu pada tanggal 7 Juni - 8 Juni.
Malam harinya dilanjutkan dengan malam ta'ruf yang dilaksanakan di kompleks Islami Centre, Waihaong.
Adapun tujuan dari dilehatnya kedua acara ini adalah sebagai sarana untuk mempererat tali silaturahim dan ajang perkenalan antara sesama peserta MTQ dan peserta MTQ dengan tuan rumah.
Adapun tujuan dari dilehatnya kedua acara ini adalah sebagai sarana untuk mempererat tali silaturahim dan ajang perkenalan antara sesama peserta MTQ dan peserta MTQ dengan tuan rumah.
No comments:
Post a Comment