Kendari - Reses anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Sulawesi Tenggara telah dilaksanakan beberapa hari yang lalu, puluhan anggota dewan kembali ke dapil masing-masing guna mengetahui apa yang menjadi keluhan dari masyarakatnya.
Ketua Komisi II DPRD Sultra, Suwandi Andi yang berasal dari Dapil Kabupaten Wakatobi, melakukan reses di dua tempat berbeda yakni Kecamatan Kaledupa dan Kaledupa Selatan. Berdasarkan reses yang dilakukannya, ia melihat bahwa kebutuhan masyarakat khususnya di bidang pertanian membutuhkan pembinaan langsung dari rekan-rekan di provinsi.
"Potensi besar di bidang pertanian untuk wilayah Wakatobi bisa menghasilkan, tomat, lombok dan bawang, namun sayangnya masyarakat yang bergerak di bidang pertanian masih kekurangan dalam hal pengetahuan, sehingga membutuhkan bimbingan langsung," katanya saat ditemui di Sekretariat DPRD Sultra, Jumat (8/6/2012).
Menurutnya, masih minimnya pemahaman masyarakat dalam bidang pertanian sehingga produksi yang dihasilkan dalam bidang pertanian masih kurang pula, sehingga perlu ada pembinaan langsung.
"Masyarakat di sana (Wakatobi,Red) yang meminta langsung karena mereka juga menyadari bahwa ada beberapa alat pertanian yang sudah maju karena perkembangan teknologi tetapi mereka belum paham, sehingga diminta untuk dibimbing secara langsung," ujarnya.
Untuk itu, ia akan segera melakukan koordinasi dengan intansi terkait agar apa yang menjadi keluhan masyarakat dari dapilnya bisa segera teramini. (lina)
Sumber : http://www.kendarinews.com
No comments:
Post a Comment