Sunday, June 17, 2012

Tim SAR Masih Cari 18 Penumpang KM Putri Ayu


Ambon: Kapal motor (KM) Putri Ayu tenggelam di perairan Alang Pantai, Maluku Tengah, karena dihantam gelombang tinggi. Dari 27 penumpang termasuk anak buah kapal, baru 9 orang yang ditemukan selamat.

Kapal tujuan Ambon ke Namrole Kabupaten Buru Selatan, berangkat dari Pelabuhan Slamet Riyadi Kota Ambon pada Sabtu (16/06) 22.00 WIT.

“Sekitar dua jam perjalanan kapal dihantam gelombang besar, sehingga menyebabkan mesin kapal mati dan badan kapal pecah sehingga kapal tenggelam,” ujar Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho, Minggu (17/06).

Kapal dengan bobot 73 ton ini membawa sembako dan bahan bangunan dengan penumpang lebih kurang 27 orang termasuk ABK.

Saat ini sebanyak 9 orang penumpang telah ditemukan selamat di Negeri Ureng Kecamatan Leihitu Barat Kabupaten Maluku Tengah. Korban selamat adalah:

  1. Harmin Wael (20 th), alamat Waitawa, PNS Dinas Perikanan, korban mengalami luka pada paha kanan akibat gigitan ikan,
  2. Yusup Suakil (16 th), alamat waitawa, pelajar, korban mengalami luka pada tumit kaki kanan akibat gigitan ikan,
  3. Firdaus Suakil (36 th), alamat Desa Waitawa
  4. Arsad Bahta (26 th), alamat Waitawa,
  5. Nawawi Laisouw (17 th), alamat Ureng,
  6. Hartono (23 th), pekerjaan wiraswasta, alamat Batu Merah.
  7. Fadli Suatrat (35 th), pekejaan tukang ojek, alamat Ahuru Desa Batu Merah,
  8. Imin (28 th), pekerjaan tani, alamat Arbes,
  9. Ima, (19 th), PNS, alamat Namrole Kecamatan Bainono.
Korban sementara ini dirawat di puskesmas Desa Negeri Lima. “Tim dokter sudah ke lokasi,” kata Sutopo.

Hingga saat ini operasi SAR terus dilakukan oleh tim SAR gabungan yang terdiri dari Basarnas, Polri, BPBD, dan masyarakat. (Dtc)

Sumber : http://www.moluken.com

No comments:

Post a Comment