Saturday, May 5, 2012

Telkom Tawarkan Groovia TV

PT Telekomunikasi Indonesia meluncurkan layanan baru televisi interaktif berbasis Internet Protokol bertepatan dengan perhelatan ICT Expo 2012 di Jakarta, 3-5 Mei. 
"ICT Expo 2012 merupakan kesempatan yang baik bagi masyarakat untuk mengetahui dan mencoba produk media dan edutaintment Telkom," kata Direktur Solusi TIK dan Portofolio Strategis Telkom Indra Utoyo ketika mendampingi Dirjen Aplikasi Informatika Kemenkominfo Ashwin Sasongko yang meninjau stan Telkom di Balai Sidang Jakarta, Kamis (3/5).

Layanan televisi interaktif itu diberi nama Groovia TV dan Groovia Lite yang dijanjikan berbeda dengan televisi biasa karena memiliki berbagai fungsi multimedia terkini.

"Groovia TV memiliki fungsi pause dan rewind, bisa karaoke sesuai permintaan dengan jutaan lagu yang tersimpan di server kita," kata seorang sales Telkom.

Teknologi itu merupakan salah satu bentuk teknologi web 2.0 yang memungkinkan pengguna meminta siaran televisi yang terlewatkan diputar kembali.

Melalui kerja sama dengan sejumlah studio Holywood dan lokal, GrooviaLite juga menghadirkan sejumlah konten film, sementara fitur music streaming juga hadir atas kerja sama dengan sejumlah label musik.

Untuk mengakses layanan itu, pengguna cukup mengakses ke www.groovialite.com tanpa dipungut biaya selama masa promosi.

Aplikasi GrooviaLite untuk ponsel iPhone dan Android dapat diunduh di laman internetnya, sementara dalam waktu dekat aplikasi tersebut juga akan hadir di AppStore milik Apple serta Google Play. (Ant/OL-9)


No comments:

Post a Comment