Wednesday, June 12, 2013

Rektor UT : Banyak Guru Tak Bisa Akses Internet

Ilustrasi
JAKARTA – Rektor Universitas Terbuka, Tian Belawati, mengatakan kualitas guru secara umum tidak mengalami peningkatan cepat. Itu terbukti dari masih banyaknya guru yang tak mampu mengakses media pembelajaran modern.

“Dampaknya guru sering kali ketinggalan berbagai perkembangan. Termasuk metode pengajaran yang cepat dan lebih mudah,” ujar Tian Belawati dalam seminar Peningkatan Kualitas Guru Menuju Profesionalisme  di Jakarta, Selasa (11/6).


Ketidakmampuan guru beradaptasi dengan teknologi, sambung dia, membuat guru kehilangan berbagai kesempatan dan pengetahuan. Kenyataan tersebut menempatkan guru tidak ada perkembangan sedikit pun.

Menariknya, kata Tian tidak update-nya pengetahuan guru terjadi pada semua daerah. Mulai kota sampai desa. Guru-guru yang seharusnya mengembangkan pengetauan disibukkan pada kegiatan lain.

“UT pernah dipercaya untuk memberikan pelatihan bagi guru di daerah, ternyata banyak guru yang tak pernah lihat computer. Itu kan fakta yang sangat miris sekali,” paparnya dalam seminar yang digelar Tanoto Foundation.

Padahal, lanjut dia, pengetahuan dan keterampilan guru di era modern ini semakin tertantang. Bukan hanya laju pengetahuan yang cepat. Tapi juga anak didik menuntut guru memiliki pengetahuan yang lebih.

Dengan kondisi tersebut sepatutnya guru memiliki kesempatan menambah pengetahuannya. Melalui pemanfaatan teknologi yang ada, termasuk membangun jaringan dengan tenaga guru lainnya.

“Sudah banyak sekali pengetahuan yang mudah untuk disampaikan di jejaring social. Guru tak perlu lagi menggunakan metode yang lama untuk menjelaskan sesuatu,” paparnya.

Situs yang berkaitan dengan pengajaran juga sudah mudah diakses. Guru bisa mengambil materi pengajaran dari situs tersebut. Sehingga dalam penyampaian materi pada anak didik menjadi lebih cepat.  (rko)

Sumber : jpnn.com

No comments:

Post a Comment