Monday, October 1, 2012

Transmisi Digital MetroTV Resmi Beroperasi

Logo Metro TV

JAKARTA - Transmisi digital MetroTV untuk wilayah Jakarta, Bandung, Surabaya, Semarang, Malimping, Anyer, Cilegon telah beroperasi. 

"Dengan demikian MetroTV sudah dapat diakses secara digital diwilayah-wilayah tersebut, bagi pemirsa yg telah memiliki setup box digital," ujar Head of Corporate Communication MetroTV Aji Suraatmaji dalam pesan singkatnya, Minggu (30/9). 

Sementara itu daerah lain yang masuk dalam zona penyelenggaraan multiplekser MetroTV akan menyusul setiap bulannya sesuai dengan komitmen MetroTV kepada pemerintah.

Seperti diketahui keberadaan TV digital bukan dimaksudkan untuk menghalangi siaran stasiun TV, melainkan memperbanyak peluang munculnya stasiun stasiun TV baru. 

Sementara zona yang sudah diseleksi tim  Lembaga Penyiaran Penyelenggara Penyiaran Multipleksing (LPPPM) Kementerian Kominfo yakni zona layanan IV (DKI Jakarta dan Banten), V (Jawa Barat), VI (Jawa Tengah dan Yogyakarta), VII (Jawa Timur) dan XV (Kepulauan Riau). 

MetroTV berhasil memenangi tender untuk penyelenggaraan multiplekser di zona IV, zona V dan zona VI dan zona VII.(X-13)

No comments:

Post a Comment