Saturday, June 1, 2013

Maluku Urutan ke-3 Nasional, Siswa Gagal UN SMP/MTS 2013

Mendikbud, M. Nuh
JAKARTA - Berbeda dengan persentase ketidaklulusan siswa SMA sederajat tertinggi yang dipegang oleh Aceh, untuk tingkat SMP sederajat, persentase ketidaklulusan tertinggi ada di Bengkulu.

Dari paparan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh, dari 28.324 peserta UN SMP sederajat di Bengkulu, sebanyak 2,55 persen atau 723 siswa dinyatakan tidak lulus setelah, berdasar penggabungan nilai UN dengan nilai sekolah.

"Persentase ketidaklulusan yang paling besar ada di Bengkulu, 2,55 persen. Kedua ada di NTT, persentasenya 2,32 persen atau 1.922 dari total 82.946 siswa," kata Mendikbud Mohammad Nuh, Jumat (31/5).

Di posisi ketiga yang terbesar persentase ketidaklulusannya adalah  Maluku sebesar 2,24 atau 694 siswa. Sulawesi Tenggara 2,18 persen (903 siswa) dan kelima ada Papua 2,15 persen (614 siswa).

Berikutnya ada di Sulbar sebesar 1,98 persen (398 siswa). Di Aceh, meski persentasi ketidaklulusan berada di urutan ke 7, namun jumlah siswa yang tidak lulus mencapai 1.432 dari total 76.642 peserta UN SMP.

"Nah untuk tingkat ketidaklulusan terkecil ada di DKI, yakni 0,00 persen atau hanya 1 siswa yang tak lulus dari total 131.363 orang peserta UN," ungkap M Nuh.(Fat/jpnn)

Sumber : jpnn.com

No comments:

Post a Comment