Ilustrasi |
CALIFORNIA - Google mengembangkan teknologi Fiber yang memungkinkan akses internet berkecepatan tinggi. Teknologi ini terbatas untuk wilayah tertentu di Amerika Serikat.
Dilansir Maximumpc, Senin (28/4/2014), terbatas untuk wilayah Kansas City, Provo dan Austin, Google Fiber juga diharapkan siap memperluas untuk menjangkau area lainnya. Awal tahun ini, raksasa mesin pencari itu mengundang 34 kota di AS untuk bekerja dalam proyek Google Fiber.
Dengan teknologi Fiber, Google bisa menyediakan layanan internet dan TV berbasis FTTP (fiber to the premises). Dalam sebuah dokumen yang diakses IDG News Service, Google mengatakan bahwa kota terpilih di AS akan mendiskusikan terkait rencana WiFi dan persyaratan lainnya.
Dokumen rencana jangka panjang Google ini tidak menyebut rincian teknis. "Kami senang dapat menyediakan akses WiFi untuk semua kota Fiber, tetapi kami tidak memiliki rencana spesifik untuk diumumkan saat ini," tulis Google dalam pernyataannya.
Perusahaan yang berkantor pusat di Mountain View ini meminta masing-masing dari 34 kota di AS untuk informasi lebih lanjut mengenai peta, saluran pipa atau kanal, gas, jaringan listrik dan lain-lain. Google menanti informasi tersebut hingga 1 Mei. Perusahaan berharap bisa mengungkap kota berikutnya untuk menerima Google Fiber hingga akhir 2014. (ahl)
Sumber : okezone.com
No comments:
Post a Comment