Moluken.com
Ilustrasi Penambang Emas
|
Ambon - Setelah tambang emas gunung botak di pulau Buru dibuka secara umum. Lagi-lagi salah satu tambang emas di pulau Seram mulai dibuka hari ini (Rabu, 12/09).
Menurut informasi yang diperoleh dari Moluken.com, hari ini, Rabu (12/09), lahan yang berisi emas di Desa Tehua, Kecamatan Teluti, Kabupaten Maluku Tengah, resmi di buka oleh masyarakat adat setempat.
Prosesi adat telah dilakukan Selasa malam (11/9) yang dimaksudkan agar saat pembukaan lahan emas itu tidak mengalami kendala. “ Iya betul hari ini, lahan yang sudah dipastikan menyimpan emas itu dibuka. Semoga semunya bisa berjalan lancar,” ucap salah satu sumber dari Desa Tehua kepada Moluken.com, Rabu pagi.
Terkait dengan adanya informasi pembukaan lahan emas itu, sejak kemarin warga dari luar wilayah ini maupun dari luar Maluku sudah mulai berdatangan. Kedatangan warga tersebut guna mengais rezeki dari lokasi tambang emas di desa Tehua itu.
Bahkan menurut cerita salah seorang warga Tehua di Ambon, tadi malam (Selasa malam-pen) kepada Moluken.com, kebanyakan warga dari luar yang berada di Tehua adalah berasal dari Sulawesi Utara.
Mereka datang secara bergerombol dalam beberapa tahap. Bahkan peralatan seperti tromol, alat pemisah emas, juga sudah masuk di Tehua. “ Warga dari Sulawesi Utara itu lebih berpengalaman terkait pencarian emas ini. Jadi nanti kami bisa gandeng mereka,” ujar warga Tehua itu. (Qn)
Sumber : http://www.moluken.com
Sumber : http://www.moluken.com
Kalau perlu Tromol atau Tong tidak usah jauh2 kew jawa hub saya 082192515018
ReplyDelete