Friday, May 16, 2014

Inilah Materi Soal SBMPTN 2014

Ilustrasi
PASCA Ujian Nasional (UN) khususnya tingkat SMA sederajat, tugas para pelajar kelas 12 tidak berhenti. Ada sejumlah proses lagi yang harus dijalani oleh siswa kelas 12. Salah satunya adalah mengikuti Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN).

Pendaftaran SBMPTN 2014 dimulai pada 12 Mei 2014. Sementara ujian tertulisnya akan dilaksanakan pada 17 Juni mendatang.


Sebelum melihat mata ujian, para calon pendaftar harus mengetahui terlebih dahulu kelompok ujian dalam SBMPTN. Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, kelompok ujian SBMPTN terbagi menjadi tiga, yaitu Saintek (IPA), Soshum (IPS), dan Campuran (IPC).

Kelompok ujian Saintek akan menerima materi ujian Tes Kemampuan Potensi Akademik (TKPA) dan Tes Kemampuan Dasar (TKD) Saintek. Kemudian, kelompok ujian Soshum dengan materi ujian TKPA dan TKD Soshum. Sementara kelompok ujian Campuran akan mengikuti ujian dengan materi TKPA, TKD Saintek, dan TKD Soshum.

Bagian soal ini terdiri atas soal Tes Kemampuan Verbal, Numerikal, Figural, Matematika Dasar, Bahasa Indonesia, dan Bahasa Inggris. Untuk TKD Saintek terdiri atas mata uji Matematika, Biologi, Kimia, dan Fisika. Sementara TKD Soshum meliputi mata uji Sosiologi, Sejarah, Geografi, dan Ekonomi.

Sedangkan bagi yang memilih prodi seni dan olahraga juga wajib mengikuti ujian keterampilan yang memiliki bobot 60 persen dari total nilai. Ujian keterampilan bidang Ilmu Seni terdiri atas tes pengetahuan dan keterampilan bidang ilmu seni.

Sedangkan ujian keterampilan bidang Ilmu Keolahragaan terdiri atas tes kesehatan dan kesegaran jasmani. Ujian Keterampilan dapat diikuti di PTN terdekat yang memiliki program studi yang sesuai dengan pilihan peserta. (Cr14)

Sumber : jpnn.com

No comments:

Post a Comment