Sunday, April 7, 2013

"American Corner" Akan Dibangun di Unpatti Ambon


Amerika juga bangun perpustakaan di Ambon
Ilustrasi Perpustakaan
Ambon - American Corner, sebuah perpustakaan tentang Amerika Serikat, akan dibuka di Universitas Pattimura (Unpatti) Ambon pada Juni 2013.

"American Corner hanya dibuka di universitas negeri. Unpatti memiliki 20 ribu orang mahasiswa, ini adalah tempat yang bagus untuk American Corner," kata Public Affairs Officer Konsulat Jenderal (Konjen) Amerika Serikat Andrew M. Veveiros di Ambon, Kamis (4/4/2013).

Dikutip dari Antara, Andrew menjelaskan tujuan pembukaan perpustakaan tentang Amerika Serikat di Ambon untuk membantu mahasiswa yang ingin melanjutkan pendidikan ke Amerika, dan lebih mudah mengakses berbagai informasi tentang negeri Paman Sam itu.

American Corner merupakan hubungan kerja sama Kedutaan AS dengan perguruan-perguruan tinggi terkemuka di Indonesia, dengan menyediakan akses akurat tentang politik, ekonomi, budaya, pendidikan dan kehidupan sosial di AS melalui koleksi buku, majalah dan jurnal.

Juga CD dan DVD, serta akses ke internet dan database online melalui program lokal untuk masyarakat umum.

"Mungkin ada mahasiswa yang bisa berbahasa Inggris dan akan belajar ke Amerika, ini adalah gagasan pembukaan American Corner di universitas," katanya.

Andrew menjelaskan sedikitnya ada 11 American Corner di Indonesia. Di Indonesia Timur terdapat di Universitas Airlangga (Unair) Surabaya, Universitas Muhammadiyah Malang, Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar.

Menurut dia, American Corner juga menjadi tempat yang menyediakan kesempatan bagi masyarakat Indonesia untuk mengenal sejarah dan budaya masyarakat Amerika melalui film, buku dan musik.

"Pemerintah AS tahu kebanyakan masyarakat Indonesia tidak bisa pergi ke AS, ini menjadi alasan pertama kami mau membuka American Corner, menyediakan kesempatan bagi orang Indonesia untuk bertemu lebih baik dengan orang-orang AS," ucapnya.

Pembantu Rektor IV Unpatti Bob Mosse mengatakan, American Corner di Unpatti akan dipusatkan di perpustakaan kampus Unpatti di Desa Poka, dan tidak hanya dikhususkan bagi mahasiswa di sana, tetapi terbuka untuk umum.

"Rencanannya akan diluncurkan pada Juni 2013, nantinya tidak hanya untuk mahasiswa di sini saja, tapi juga untuk masyarakat yang ingin mengenal tentang Amerika," katanya. [ren]

Sumber : merdeka.com

No comments:

Post a Comment