Friday, March 21, 2014

Dinas Infokom Maluku Lakukan Bimbingan Teknis Wartawan

Drs. Angki Renyaan, M.Pd
AMBON - Kegiatan bimbingan teknis pemberdayaan wartawan media massa lokal, dalam rangka mendukung pelaksanaan pembangunan dan mensukseskan Pemilihan Umum (Pemilu) Legislatif tahun 2014, dibuka dengan resmi oleh Assisten I Setda Maluku Drs. Angki Renyaan, M.Pd.

Kegiatan tersebut dilaksana oleh Dinas Informasi dan Komunikasi (Infokom) Provinsi Maluku yang berlangsung di aula Dinas Infokom Provinsi Maluki Kamis (20/3).

Menyambut pesta politik 5 tahunan, pers diharapkan dapat melaksanakan peran dan fungsi secara profesional, proporsional, menjaga independensi selaku insan pers, dan diharapkan dapat menciptakan stabilitas keamanan melalui pemberitaan yang menyejukkan dan tidak menyampaikan berita dan informasi yang belum tentu kebenarannya, sehingga dapat mengganggu suasana aman dan damai yang sudah kita pelihara selama ini.

Demikian sambutan tertulis Gubernur Maluku yang dibacakan Assisten I Setda Maluku Drs. Angki Renyaan, M.Pd pada acara bimbingan teknis pemberdayaan media lokal tersebut.

Pemerintah Daerah mengapresiasi peran media massa lokal di daerah ini, dalam mempublikasikan berbagai kegiatan pemerintah pada bidang Pemerintah, Pembangunan dan Pelayanan Masyarakat di Maluku, baik yang telah dilaksanakan maupun yang akan dilaksanakan.

Dalam pemberitaannya, media massa lokal diharapkan dapat mengedepankan persatuan dan kesatuan bangsa, memberikan informasi yang jujur dan aktual, dan tidak menimbulkan perpecahan di tengah masyarakat, yaitu dengan menyampaikan berita atau informasi yang damai dan menyejukkan dan senantiasa membangun kehidupan bersama sebagai orang basudara.

Masyarakat juga diajak untuk berpikir kritis dan tidak mudah mempercayai isu-isu yang tingkat kebenarannya diragukan, dan sengaja disebarkan untuk mengganggu stabilitas keamanan, selama tahapan Pemilu Legislatif bulan April 2014 dan tahapan pemungutan suara Pemilihan Presiden tahun 2014.(TM02)

Sumber : tribun-maluku.com

No comments:

Post a Comment